RagamSulut.co.id – BPBD Pemkab Kepulauan Sitaro merilis data sementara korban meninggal dunia Banjir Bandang di Pulau Siau capai 14 orang, Selasa (6/1/2026).
Adapun rincian data korban sementara yaitu Kelurahan Bahu, meninggal dunia 8 orang, luka-luka 15 orang, Hilang 3 orang.
Sedangkan di Kampung Peling, meninggal 2 orang, Kampung Laghaeng meninggal dunia 3 orang luka-luka 3 orang, dan dinyatakan hilang 1 orang.
Sementara di Kampung Batusenggo meninggal dunia 1 orang.
Untuk titik pengungsian berada Museum Kelurahan Bahu, gereja GKAI Peling, Gereja Betabara Paseng serta di rumah-rumah warga di Kampung Bandil.
Total yang terdampak pada Banjir Bandang di Pulau Siau, Kabupaten Kepulauan Sitaro berjumlah 705 Jiwa.(Ikel)











